28 Apr
Rabu,9 April 2025 Pengadilan Negeri Mungkid secara rutin melaksanakan briefing pagi bagi petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP). Tujuan dari briefing ini adalah untuk memberikan arahan dan mempersiapkan petugas dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Kegiatan ini juga berfungsi sebagai evaluasi dan koordinasi untuk meningkatkan kualitas layanan. Selain itu, Pengadilan Negeri Mungkid juga mengadakan briefing sore sebagai bentuk evaluasi terhadap pelayanan yang telah diberikan sepanjang hari. Melalui briefing pagi dan sore ini, diharapkan pelayanan di PTSP Pengadilan Negeri Mungkid dapat terus ditingkatkan demi kepuasan masyarakat pencari keadilan.