19 Sep
Pada Senin, 2 September 2024, Panitera Pengadilan Negeri Mungkid, didampingi oleh Panitera Muda Hukum, menghadiri acara pembahasan teknis seleksi magang Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) bagi mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA). Acara ini berlangsung di Ruang 206 Gedung Fakultas Hukum, Kampus 2 Universitas Muhammadiyah Magelang.
Kehadiran Panitera Pengadilan Negeri Mungkid dalam acara ini menunjukkan komitmen lembaga peradilan dalam mendukung pengembangan potensi sumber daya manusia, terutama generasi muda yang sedang menempuh pendidikan hukum. Hal ini sejalan dengan nilai-nilai ASN BerAKHLAK, yaitu berorientasi pada pelayanan, akuntabilitas, kompetensi, harmonisasi, loyalitas, adaptabilitas, dan kolaborasi. Dengan mengikuti acara ini, Panitera dan Panitera Muda Hukum menunjukkan sikap proaktif dalam menjalin kerjasama dengan institusi pendidikan, serta berperan aktif dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan melalui program magang yang dapat memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa. Ini adalah bentuk nyata dari upaya ASN untuk senantiasa beradaptasi dan berkolaborasi demi mencapai tujuan pembangunan nasional di bidang pendidikan dan hukum.